Sup Ikan Asap

Suka banget dengan menu ini,sederhana dan gampang dibuat.Aroma ikan asapnya terasa,kalo suka pedes tambahkan banyak cabe rawit dan lada bubuk.Segar wangi bumbu dengan rasa sedikit kecut dari Tomat merah.

Resep Sup Ikan Asap:
Bahan-bahan:
 Ikan Asap Fillet secukupnya
500 ml air
1 buah Tomat merah ukuran besar
2 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1/3 sdt lada bubuk
5 biji Cabe rawit hijau
1 batang serai,memarkan
Garam dan gula secukupnya
1 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat:
Tumis bawang merah dan bawang putih,kalau sudah wangi masukkan air.Tambahkan semua bumbu dan ikan asap yang dipotong kasar. Biarkan hingga mendidih,koreksi rasanya....siap dihidangkan.


Comments

Postingan Populer

Pancake

Nasu Kadonteng

Menikmati Coto Makassar di Palu

Jepa

Keiko chan B'Day Party

Pepes Ikan Teri Kering

Makan Nasi Liwet di Kebun Organik Abah Endaj

Museum Mahsuri Langkawi