Tteokbokki ( Kue Beras Ala Korea)

Resep ini wara-wiri di Group masak yang aku ikuti di FB.Penasaran gimana rasanya,liar didapur masih ada sisa tepung beras.Bumbunya juga ada,yuk bikin....rasanya kenyal dan pedessss hehehe.Yuk intip resepnya;-)

Resep Tteokbokki ala Dapoer Yuyu
Bahan-bahan:
300 gram tepung beras 
1 gelas air
3 sdm minyak wijen

Cara membuat:
Masukkan tepung dan air kedalam panci,aduk rata.masak dengan api kecil Dan terus aduk hingga mengental dan bisa diuleni.pindahkan ke baskom,biarkan hangat.Campur minyak wijen.uleni hingga bisa dipulung.Ambil sedikit adonan,bentuk bulat memanjang pake dua telapak tangan.lakukan sampai selesai.potong-potong kecil.Masak air hingga mendidih,masukkan semua dalam panci.masak hingga terapung.Angkat dan masukkan kedalam wajan yang berisi bumbu.masak hingga tercampur rata. Sajikan panas-panas.

Bumbu-bumbu:
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
10 biji Cabe rawit merah
5 biji cabe keriting
1/2 sdt kaldu bubuk
3 sdm saus sambel
2 sdm minyak wijen
2 batang daun iris halus

Cara membuat:
Haluskan semua bumbu,tumis dengan minyak wijen sampai wangi.masukkan Tteok yang sudah direbus,tambahkan saos sambel,kaldu bubuk  dan irisan bawang daun.aduk hingga rata.siap disajikan :-)

Comments

Postingan Populer

Churros ala Dapoer Yuyu

Kolak Labu Kuning

Pepes Ikan Tongkol

Cara Mudah Menikmati Ice Cream

Beppa Katarisala (Kue Tradisional Bugis)

Bikin Alas Foto Yuk

Ikan Baronang Bakar

Jepa

Sokko Bampa (Nasi Ketan Khas Bugis)